04 January 2020

Mengenal Antecedent dan Consequent dalam Musik

Mengenal Antecedent dan Consequent dalam Musik peterdevriesguitarcom

Mungkin beberapa dari kalian akan asing mendengar dua istilah ini. Dalam musik, terutama dalam bidang ilmu analisis bentuk musik, kata antecedent dan consequent sangat lumrah disebutkan oleh penyaji musik, komposer, musikolog, dan seorang pendidik/edukator. Untuk lebih jelasnya silahkan baca dengan seksama.
Jika kalian sudah membaca artikel Perbedaan Figure dan Motive dalam Musik selanjutnya kalian harus paham terlebih dahulu mengenai frase dan periode dalam musik sebelum kita membahas jauh tentang Antecedent dan Consequent.

Frase (Phrase) adalah kumpulan dari semi frase (semi phrase) dimana semi frase adalah kumpulan dari motive.

Periode (Period) adalah kumpulan dari frase antecedent dan consequent.

Berikut urutan unsur musik dari yang terkecil :
Figur > Motif > Semi Frase > Frase > Periode
(Figure > Motive > Semi Phrase > Phrase > Period)

Agar lebih jelas saya akan memberikan contoh (semi frase - frase - periode) dalam potongan lagu Satu Nusa Satu Bangsa :
Bagian yang ditandai dengan warna biru adalah semi frase, bagian yang ditandai dengan warna merah adalah frase, dan bagian dari yang ditandai hijau adalah periode. Sampai sini sudah paham? Jika sudah mari kita bahas tentang antecedent dan consequent.

Antecedent dan Consequent menurut Merriam Webster Dictionary

Antecedent adalah :

  1. Tata bahasa: kata, frasa, atau klausa substantif yang denotasinya disebut oleh kata ganti (seperti John dalam "Mary melihat John dan memanggilnya") dimana kata atau frasa digantikan oleh kata pengganti (nya untuk mengganti John).
  2. Peristiwa, kondisi, atau sebab sebelumnya. Jika jamak maka berarti peristiwa signifikan, kondisi, dan ciri-ciri kehidupan seseorang sebelumnya.
  3. Model atau stimulus untuk perkembangan selanjutnya (Sackbut adalah anteseden trombone).
  4. Elemen kondisional dalam proposisi (seperti jika A di "jika A, maka B")
  5. Matematika: bagian pertama pada sebuah rasio matematika.
Consequent adalah :

  1. Deduksi atau kesimpulan dalam kalimat kondisi.
  2. Matematika : bagian kedua dalam sebuah rasio matematika.
Dalam musik frase dibagi menjadi antecedent dan consequent yang dapat diartikan sebagai sebab-akibat, tanya-jawab, bagian pertama-kedua dalam sebuah rasio matematika.

frase antecedent dianalogikan sebagai kalimat tanya yang masih membutuhkan jawaban, dalam musik frase ini diakhiri dengan nada yang menggantung. Dalam lagu Satu Nusa Satu Bangsa di atas, dapat dilihat bahwa birama 1-4 adalah frase antecedent dimana diakhiri nada 2 (re) yang nuansanya menggantung.

frase consequent dianalogikan sebagai kalimat jawaban dari frase antecedent, dalam musik frase ini diakhiri dengan nada dasar. Dalam lagu Satu Nusa Satu Bangsa di atas, dapat dilihat bahwa birama 5-48adalah frase consequent dimana frase diakhiri dengan nada 1 (do) yang nuansanya menyatakan selesai atau membuka peluang untuk periode baru.



    Sekian penjelasan mengenai Antecedent dan Consequent dalam Musik, jika kalian masih ada pertanyaan silahkan tulis di kolom komentar.

    Picture Source www.thelearningcounsel.com | Wikipedia